Print this page
Cunca Jami, Wisata Air Terjun di Labuan Bajo

FLORESTODAY.COM, Labuan Bajo - Selain Taman Nasional Komodo, Pulau Flores juga terkenal dengan objek wisata lainya di Kabupaten Manggarai Barat, seperti Air terjun Cunca Wulang dan Air Terjun Cunca Rami, dan yang tidak kalah uniknya lagi ialah Air Terjun Cunca Jami yang memiliki ciri khas berbentuk hamparan tebing bebatuan di sekitarnya.

Cunca Jami berada di Kampung Meleng, Desa Cunca wulang, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Selain bisa berenang di air terjun ini, Cunca Jami juga menjadi destinasi favorit bagi yang ingin berburu foto dengan latar belakang yang super kece.

Dari jalan Trans Flores pertigaan Ceko Nobo, anda akan menuju ke kampung Meleng dan melewati kampung Warsawe, jarak dari Ceko Nobo sekitar 5 KM. Sampai di Kampung Meleng aksesnya sudah beraspal hingga mudah dijangkau oleh kendaraan bermobil dan maupun bermotor.

Selama dalam perjalanan anda akan melewati dua sungai, dan perkebunan milik warga lokal yang jalannya naik turun hingga anda tiba di Kampung Meleng.

Dari Kampung Meleng Anda akan berjalan kaki menghabiskan waktu sekitar 1 jam sampai di Lokasi, anda juga akan ditemani oleh warga lokal. Untuk biaya masuk objek ini masih belum dipungut biaya, dan di tempat ini juga belum ada fasilitas seperti warung makan, toilet, tempat sampah dan kamar ganti selepas selesai berenang.

Rutenya yang keluar masuk hutan, cukup menguras tenaga dan dalam perjalanan juga banyak sekali hal menarik yang akan anda lihat seperti pohon kemiri, sawah hingga melewati sungai kecil yang jernih sehingga perjalanan anda akan menyenangkan.

Sekitar kurang lebih 100 M sampai di lokasi, Anda akan mendengarkan suara air terjun yang meluncur dari bebatuan besar dan pesona alam di sekitarnya.

Sampai tibalah Anda di lokasi, rasa lelah, keringat dalam perjalanan selama 1 jam Anda akan terbayar dengan pesona alam air terjun Cunca Jami. Pemandangnya sungguh luar biasa.

Dinginnya air pegunungan ini, sangat tepat untuk merelaksasi badan. Selain mandi di bawah derasnya air terjun, anda juga bisa berfoto berlatarkan air terjun dan bentuk bebatuan yang bersusun.

Jurnalis florestoday.com saat berkunjung ke air terjun ini ditemani oleh salah satu pemandu lokal yang bernama Donatus Ambon. Dia mengharapkan objek air terjun Cunca Jami ini sebagai destinasi wisata yang harus dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun asing, karena ciri khasnya yang hamparan tebing bebatuan yang menjadi daya tarik sendiri, diharapkan juga agar pemerintah, media untuk turut membantu mempromosikan dan menfasilitasi lokasi objek wisata ini

Mengunjungi air terjun Cunca Jami dapat menjadi destinasi berikutnya yang sangat disayangkan untuk terlewatkan jika anda ke Labuan Bajo, dan bagi wisatawan agar selalu menjaga kebersihan di area tersebut juga mwlestarikan alam di sekitarnya. (Red)

Share this article
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…