Ingin Melihat Senja di Pusat Kota? Matahari Hotel Tempatnya!

FLORESTODAY.COM, Labuan Bajo - Melihat sunset atau matahari terbenam memang hal yang menyenangkan. Selain bisa menikmati kreasi dan kebesaran Tuhan secara langsung, pastinya momen ini sungguh sayang jika dilewatkan.

Ayo! Jalan-jalan ke Komodo!

Labuan Bajo menjadi destinasi liburan yang sempurna, bagi kamu yang ingin melihat keindahan sunset. Dikenal sebagai kota 1001 sunset, kamu dapat menikmati sunset dari sudut mana saja di Labuan Bajo.

Jika kamu ingin melihat sunset Labuan Bajo di pusat kota, maka kamu bisa memilih Matahari Hotel sebagai tempat menginap. Terletak di jalan Soekarno-Hatta, Labuan Bajo, NTT, kamu bisa menikmati pemandangan sunset yang indah dari tempat ini.

Beragam fasilitas yang ada di Hotel ini cukup memanjakanmu selama menginap, seperti free breakfast, AC, kid-friendly, free wifi, restoran serta full service laundry.

Dengan harga Rp 384.000 per malam, kamu hanya butuh 15 menit dari Bandara Komodo untuk menuju hotel ini. Selain itu, Hotel ini juga menawarkan akses mudah ke berbagai tempat wisata di Labuan Bajo, seperti Gua Batu Cermin, Bukit Sylvia, Pantai Pede, Pelabuhan hingga pusat kuliner Kampung Ujung.

Bagi kamu yang hobi berbelanja, di sekitaran Matahari Hotel juga terdapat toko souvenir yang menawarkan berbagai macam buah tangan untuk kamu bawa pulang. Selamat berlibur! (Red)

Last modified on Tuesday, 24 March 2020 04:31
Tagged under
Share this article

About Us

Since 2015 with the motto "Explore The Beauty Of Flores" www.florestoday.com stands and participates as a means of disseminating information, building unity, caring for democracy to carry out development in everything to improve life direction for all .. Read More

Member of Media Online Indonesia

Contact Info

Address: Jl. Gabriel Gampur No 8, Labuan Bajo,
Kec. Komodo, Labuan Bajo,
Manggarai Barat, NTT – Indonesia.

Mobile/Whatsapp: +62811702368, +62811922368
News: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
Advertorial: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Social Media

 

Top
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…