Print this page
Aksi Cepat Penanggulangan Banjir di Labuan Bajo

FLORESTODAY.COM, LABUAN BAJO - Satpol PP, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Kodim menunjukan reaksi cepat dalam membersihkan genangan lumpur akibat banjir di Kampung Ujung, Labuan Bajo, pada Selasa (21/1/2025).


Baca juga : Tanah Dijual! The Peninsula Labuan Bajo

Genangan lumpur ini terjadi akibat banjir yang melanda sejak Senin (20/1/2025), di mana hujan lebat sepanjang hari menyebabkan luapan air melonjak naik.

“Ini tindakan cepat kami agar masyarakat di sini dapat beraktivitas dengan normal secepatnya. Terutama, karena lokasi ini berada di pusat wisata, masalah seperti ini perlu segera diatasi,” ujar Dionisius, Kepala Seksi Pencegahan Kebakaran pada Selasa (21/1/2025).


Baca juga : Tanah Dijual! Long Beach Seraya Labuan Bajo

Pembersihan dilakukan di beberapa titik, antara lain di Jalan Wae Mata menuju Pasar Baru, di Kampung Tengah, dan terakhir di seluruh ruas jalan berlumpur di Kampung Ujung. 

“Ini adalah respons cepat kami terhadap bencana yang terjadi, supaya masyarakat dan wisatawan dapat beraktivitas kembali dengan normal,” ungkap Sertu Masrun, Babinsa Kelurahan Labuan Bajo. (Apek)

Share this article
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…