Unggul dalam Pilgub NTT, Melki Laka Lena Siap Bangun Pabrik Porang di Manggarai Timur

FLORESTODAY.COM, BORONG - Melki Laka Lena mempunyai komitmen yang tinggi untuk membangunkan sebuah pabrik Porang di Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT). Hal ini disampaikan Calon Gubernur NTT Periode 2024-2029, Melki Laka Lena, saat melakukan kunjungan di Manggarai Timur, pada Sabtu (30/11/2024).

"Kabupaten Manggarai Timur, merupakan salah satu daerah yang memiliki penghasilan Porang terbesar. Karena itu, dirinya  akan berupaya agar bisa membangun sebuah Pabrik Porang di Manggarai Timur," ujarnya.

Melki juga mengatakan bahwa dirinya pernah disinggung oleh pak Menko Perekonomian bahwa ada desain yang dibuat oleh pemerintah pusat untuk bangun pabrik Porang di Nusa Tenggara Timur. 

"Sesudah itu ada pertemuan tiga Pemda Se-Manggarai Raya berkaitan dengan pembangunan pabrik Porang ini dan yang memiliki bahan baku terbesar itu hanya di Manggarai Timur. Oleh karena itu saya optimis untuk bangun pabrik porang",ujarnya.

Melki menjelaskan bahwa dirinya akan terus melakukan koordinasi dengan Kemenko Perekonomian untuk menindaklanjuti terkait dengan pembangunan sebuah pabrik Porang itu.

Hal senada juga yang disampaikan oleh ketua tim pemenang Melki-Jhoni di Manggarai Timur, Yosep Ode  mengatakan bahwa, dirinya sangat bangga dan sangat berterima kasih banyak dengan upaya dari Gubernur NTT terpilih untuk membangun sebuah Pabrik Porang di Kabupaten Manggarai Timur.

"Untuk menghadirkan pabrik Porang di Manggarai Timur ini, kami sebagai Tim Pemenangan Melki-Johni merasa bangga dan senang, karena di Manggarai Timur ini begitu banyak bahan baku. Sehingga apa yang menjadi mimpi para petani Porang pasti terwujud dan juga penyerapan tenaga kerja juga pasti meningkat," ungkapnya. (Ardi/Redaksi)

Share this article

About Us

Since 2015 with the motto "Explore The Beauty Of Flores" www.florestoday.com stands and participates as a means of disseminating information, building unity, caring for democracy to carry out development in everything to improve life direction for all .. Read More

Member of Media Online Indonesia

Contact Info

Address: Jl. Gabriel Gampur No 8, Labuan Bajo,
Kec. Komodo, Labuan Bajo,
Manggarai Barat, NTT – Indonesia.

Mobile/Whatsapp: +628113820366
News: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
Advertorial: This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Social Media

 

Top
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…